Posyandu Gelatik 2 Dusun Tangkolo, Desa Kabandungan, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, resmi beroperasi. Peresmian dilakukan oleh Camat Kabandungan, Bapak H. Ece Misbah, dan Kepala Desa Kabandungan, Bapak Bedi, pada (15 Oktober 2024) dalam sambutannya Kepala Desa kabandungan “Saya berharap posyandu ini dapat menjadi pusat kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama bagi ibu-ibu dan anak-anak. Mari kita jaga dan rawat bersama posyandu ini agar manfaatnya dapat dirasakan oleh generasi mendatang.” .
Kehadiran posyandu ini merupakan hasil dari usulan masyarakat melalui Musrenbangdes dan dibiayai oleh anggaran Dana Desa. Acara peresmian dihadiri oleh seluruh anggota BPD Desa Kabandungan,kader-kader posyandu, tokoh agama, dan tokoh pemuda setempat. Masyarakat Dusun Tangkolo menyampaikan ucapan terima kasih atas terwujudnya posyandu ini.Berkat partisipasi aktif masyarakat Dusun Tangkolo, Posyandu Gelatik kini resmi melayani masyarakat
PERESMIAN POSYANDU GELATIK 2 DUSUN TANGKOLO DESA KABANDUNGAN KEC.KABANDUNGAN BERLANGSUNG KHIDMAT
